Sidikalang- Kamis tanggal 5 Januari 2023 Setelah sehari sebelumnya diadakan tes seleksi wawancara lembaga pemberi layanan Pos Bantuan Hukum (Posbakum) dan telah diumumkan bahwa pemenang Posbakum Pengadilan Agama Sidikalang tahun 2023 adalah PBH Paham Indonesia Cabang Sumatera Utara. Maka selanjutnya diadakan Penandatanganan Nota kesepahaman (MoU) antara PBH Paham Indonesia Cabang Sumatera Utara dengan Pengadilan Agama Sidikalang.

Bertempat diruang rapat Pengadilan Agama Sidikalang penandatangan nota kesepahaman ini dihadiri oleh kedua belah pihak, dari pihak Pengadilan Agama Sidikalang  adalah Ketua Pengadilan Agama Sidikalang, bapak Mhd.Ghozali,S.H.I.,M.H, Wakil Ketua, bapak Weri Edwardo,S.H.,M.H, Panitera, bapak Basyirun Maha,S.H dan Sekretaris, bapak Siswoyo,S.Kom.,M.H. sedangkan dari PBH Paham Indonesia Cabang Sumatera Utara, yakni Direktur PBH Paham Indonesia, bapak Khairul Anwar Hasibuan,S.H.,M.H, Sekretaris, Ramlan Damanik,S.H., Bendahara, ibu Khoirun Najwa,S.H,  serta advokat, Muhammad Salim,S.H dan  paralegal Meldio Rijuanda,S.H. Posbakum yakni Asriah  Ulina Bancin,S.H.

Acara dibuka oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Sidikalang, bapak Weri Edwardo,S.H.,M.H dan dilanjutkan dengan pemberian kata sambutan oleh Ketua Pengadilan Agama Sidikalang, bapak Mhd. Ghozali,S.H.,M.H. Dalam sambutannya beliau mengatakan bahwa tahun 2023 merupakan tahun ke-4 pelaksanaan Posbakum dilingkungan Mahkamah Agung. Setelah seleksi kemarin akhirnya PBH Paham Indonesia Cabang Sumatera Utara terpilih sebagai Mitra Pengadilan Agama Sidikalang dalam penyediaan layanan Posbakum. Posbakum merupakan rencana Mahkamah Agung untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dengan seadil-adilnya tanpa adanya keberpihakan. Harapan kedepannya Posbakum dapat memberikan Pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kemudian diharapkan Posbakum dapat juga membantu Pengadilan Agama Sidikalang untuk menerapkan Zona Integritas dengan tetap menjaga kode etik yang tertuang dalam Perjanjian Kerja.

Selanjutnya kata sambutan yang diberikan oleh PBH Paham Indonesia Cabang Sumatera, bapak Khairul Anwar Hasibuan,S.H,M.H yang mengucapkan terima kasih telah menunjuk PBH Paham Indonesia Cabang Sumatera Utara sebagai Mitra penyedia jasa layanan Posbakum. Beliau mengatakan akan terus mengevaluasi timnya setiap bulan agar dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Kegiatan pun memasuki pada pokok acara yakni penandatangan nota kesepahaman antara Pengadilan Agama Sidikalang yang diwakili oleh bapak Mhd. Ghozali,S.H.I.,M.H selaku Ketua Pengadilan Agama Sidikalang, dan Direktur PBH Paham Indonesia Cabang Sumatera Utara, bapak Khairul Anwar Hasibuan,S.H.,M.H. (mata)

Media Sosial

Search

Survey Kepuasan Masyarakat (SUKAMAS)

Statistik Website

5324809
Hari ini
Minggu ini
Bulan ini
TOTAL
4821
47268
80529
5324809

0.74%
22.86%
0.23%
0.05%
0.01%
76.11%

Your IP:216.73.216.76

Jam Pelayanan

JAM KERJA
Senin s/d Kamis
Jum'at
08.00 - 16.30
08.00 - 17.00
ISTIRAHAT
Senin s/d Kamis
Jum'at
12.00 - 13.00
12.00 - 13.30
HARI TUTUP KANTOR
Sabtu s/d Minggu / Hari Besar

  

  • ucapan_selamat_wakul_ketua_kepri.png
  • ucapan_wakil_pta_.png