Sidikalang- Rabu tanggal 9 November 2022 Bendahar Pengadilan Agama Sidikalang, ibu Lailatur Rahmi,AMD.,AB bersama dengan operator BMN, Bapak Roihan As’adi Hasibuan,AMA mengikuti zoom meeting terkait Pelaksanaan Status Penggunaan (PSP) atas BMN diseluruh satuan kerja yang direncanakan akan dilaksanakan selama 2 hari mulai tanggal 9 November 2022 hingga 10 November 2022. Hal ini sebagaimana yang tercantum dalam undangan Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI NOMOR 468/BUA.4/PL.09/11/2022. Acara dimulai tepat pukul 09.00 WIB.
Adapun yang memberi kata sambutan dalam kegiatan ini adalah Kepala Bagian Tata Laksana Pengadaan Barang I pada Biro Perlengkapan Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung, bapak Marwendi Putra,ST.,MM. yang mana beliau mengharapkan agar semua satker untuk segera melakukan update data PSP BMN.Selanjutnya dalam kegiatan ini Tim Monitoring PSP Biro Perlengkapan Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI berharap agar para peserta BIMTEK segera melakukan pengajuan penetapan status penggunaan barang bagi satker yang belum mengajukan. yang akan dibimbing langsung pada zoom ini untuk pengajuannya serta SK-SK PSP yang telah terbit untuk di cek kembali peginputan di aplikasi SIMAN karena ditemukan di beberapa satker terdapat ketidakcocokkan data SK PSP pada saat monitoring. (AS)