Sidikalang- Senin tanggal 6 Juni 2022 bertempat diruang sidang Pengadilan Agama Sidikalang seluruh aparatur Pengadilan Agama Sidikalang berkumpul untuk mengikuti rapat koordinasi dalam rangka mendengarkan arahan dan bimbingan dari Plt Ketua Pengadilan Agama Sidikalang yang baru, Berliana Nasution,S.H.,M.H. Dalam arahannya Plt Ketua Pengadilan Agama Sidikalang menyoroti mengenai arahan dari Ketua PengadilanTinggi Agama Medan mengenai penggunaan aplikasi gugatan mandiri. Selanjutnya untuk menyikapi hal-hal teknis terkait persidangan yang mana akan dilakukan melalui hakim tunggal mengingat bahwa Ketua Pengadilan Agama Sidikalang baru saja memasuki masa purnabaktinya.
Selain itu Plt Ketua Pengadilan Agama Sidikalang, Berliana Nasution,S.H.,M.H juga mengajak seluruh pegawai agar bersedia untuk saling berkerja sama demi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta dihimbau pula untuk menanamkan nilai saling menghormati dan saling meghargai diantara sesama pegawai. Dalam kesempatan ini pula Panitera Pengadilan Agama Sidikalang, Basyirun Maha,S.H menghimbau agar terus memantau SIPP dan meningkatkan pelayanan di PTSP. Sekretaris Pengadilan Agama Sidikalang, Akhmad Saleh Hasibuan,S.Kom juga menyampaikan untuk pengembangan website Pengadilan Agama Sidikalang. (mata)