Sidikalang- 26 Maret 2024 bertempat di Media Center Pengadilan Agama Sidikalang pukul 09.00 diadakan rapat koordinasi perihal persiapan Acara Buka Puasa Bersama dan Penyantunan anak yatim yang akan dilaksanakan pada 27 Maret 2024. Rapat ini dihadiri oleh seluruh Panitia Pelaksana acara buka Puasa Bersama Ramadhan 1445 Hijriyah.
Adapun tujuan dari kegiatan ini agar pelaksanaan dapat berjalan lancar dan sesuai dengan harapan. Rapat dipimpin oleh Ketua BKM An-Nur Pengadilan Agama Sidikalang, Bapak Surya Darma Syahputra Berutu, M.Ag. Beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian kita kepada anak-anak yatim dan meningkatkan kekompakan antar sesama. Beliau mengingatkan bahwa besar nya pahala bagi orang-orang yang memberikan makanan kepada orang yang sedang berpuasa sama seperti pahala orang yang melaksanakan puasa tanpa mengurangi pahala sedekit pun. (HR Muslim)
(Tik)